Pages

Tuesday, October 24, 2017

Roti Bakar Keju Toping Mangga

Sarapan sangat penting untuk dilakukan karena bisa menambah energi dan konsentrasi untuk melakukan aktivitas di pagi hari. Sayang sekali, masih ada saja yang melewatkan sarapan dengan alasan terburu-buru berangkat kerja atau sekolah.

Saya sendiri sebisa mungkin selalu menyiapkan sarapan untuk keluarga. Roti bisa menjadi salah satu pilihan sarapan yang praktis. Ditambah dengan isian atau buah, roti akan semakin nikmat disantap saat sarapan. Seperti roti bakar toping mangga ini, perpaduan rasa keju dan mangganya pas.

roti bakar keju toping mangga


Bahan-bahan:
  • 2 buah roti tawar
  • 1/2 buah mangga
  • Keju 
  • Mentega 
  • Madu
Cara membuat:
  1. Olesi roti dengan mentega
  2. Taburi roti dengan keju parut 
  3. Tangkup roti dengan roti yang satunya lagi yang sudah diolesi mentega juga
  4. Taruh sedikit mentega ke wajan dan bakar rotinya
  5. Potong roti menjadi dua bagian dan sajikan dengan potongan buah mangga
  6. Jika ingin lebih manis, siram dengan madu.
Mudah kan membuatnya? Sebenarnya roti bakar dengan isian kejunya sudah sangat nikmat disantap saat sarapan. Tapi kesegaran dan manisnya buah mangga melengkapi gurihnya keju, sehingga sarapan akan makin nikmat.

Selamat mencoba.

1 comment: