Wednesday, December 7, 2022

Tumis Ati Ayam

Ayam adlaah salah satu menu favorit di rumah. Biasanya masak ayam bergonta-ganti menu, kadan digoreng, dibuat opr atau gulai, dibuat semur, dipanggang, dan sebagainya. Tapi biar gak bosen, sesekali masaka bagian lain dari ayam yaitu ati ayam. Tanpa ampela ya, karena kurang suka rasanya yang kenyal serhingga susah untuk dikunyah.

Bahan-bahan:

  • 500 gram ati ayam
  • 3 siung bawang merah
  • 3 siung bawagn putih
  • Kunyit secukupnya
  • 3 buah cabe merah
  • Kecap manis secukupnya
  • Saus tiram secukupnya
  • Gula pasir secukupnya
  • garam secukupnya
Cara membuat:
  1. Rebus ati ayam sampai empuk, lalu potong-potong sesuai selera dan goreng setengah matang.
  2. Haluskan bawang merah, bawang putih, kunyit, dan cabe merah, lalu tumis sampai harum.
  3. Masukkan ati ayam dan aduk.
  4. Tambahkan bumbu lain yaitu kecap manis, saus tiram, gula pasir dan garam.
  5. Masak sampai matang.
tumis ati ayam


No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...