Tuesday, September 5, 2017

Rolade Daging

Punya daging sapi lebaran Idul Adha, dan bingng mau diolah apa? Itu masalah saya, soalnya saya dapat oleh-oleh banyak daging dari orangtua yang kebetulan berkurban tahun ini dan bingung akan dimasak apa. Saya punya dua anak kecil, jadi kalau masak daging harus selembut mungkin agar gampang dikonsumsi. Akhirnya saya googling dan memutuskan salah satunya dimasak menjadi rolade daging.
Bahan-bahan:
  • Daging sapi
  • Tepung tapioka
  • Grama
  • lada
  • telur

rolade daging sapi


Cara membuat:
  1. Blender daging, campur dengan bawang putih yang sudah dihaluskan, garam, lada, dan tepung tapioka. 
  2. Masukkan ke telur dadar, gulung dan kukus. 
  3. Kalau sudah matang, bisa langsung dimakan dengan dipotong-potong dulu. 
  4. Kalau tidak langsung dimakan, masukkan kulkas. Potong-potong untuk stok bekal sekolah anak. Bisa disiram saus tomat/tiram plus sayur, atau digoreng.
Selamat mencoba.

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...